Sobat maniax, memang mencari pengganti Microsoft Office yang berharga cukup mahal tidaklah mudah apalagi yang Gratis. Ya, aplikasi Office gratis yang sangat terkenal seperti OpenOffice tampaknya belum cukup mampu menggantikan kemudahan penggunaan MS Office dan ini sudah dibuktikan sendiri oleh beberapa penggunanya yang memang terbiasa menggunakan produk buatan Microsoft tersebut. Tapi mungkin anda akan berkata lain setelah menggunakan aplikasi yang bernama Kingsoft Office Suite Free ini. Nah sebelum anda Download Gratis Kingsoft Office Suite Free ini, ada baiknya anda lihat dulu beberapa fiturnya dibawah ini.
Klik gambar untuk Memperbesar
Dalam Software Kingsoft Office Suite Free ini anda akan mendapatkan 3 buah aplikasi office yang umum dipakai yaitu Writer (Mirip dengan MS Word), Spreadsheets (Mirip dengan MS Excel), dan Presentation (Mirip dengan MS Powerpoint). Tampilan muka dari ketiga aplikasi ini pun bisa dibilang cukup mirip dengan Office XP / 2003 yang sangat terkenal mudah dalam penggunaannya.
Salah satu kelebihan dari Software Kingsoft Office Suite Free ini adalah kompatibel dengan file-file MS Office 97, 2000, 2003, 2007dan juga 2010. Jadi anda ngga perlu panik kalau ternyata masa trial MS Office anda habis sementara ada tugas yang anda ketikkan pada aplikasi tersebut belum selesai. Ya, lanjutkan saja ketikkan anda pada aplikasi Software Kingsoft Office Suite Free ini. Bukan itu saja lho, anda juga bisa mendapatkan fitur-fitur lain yang terbilang premium seperti :
- Sudah ada fasilitas Built-In PDF Converter, yang berfungsi mengkonversi dokumen anda menjadi PDF.
- Fasilitas untuk mengkonversi file Powerpoint (.PPT) ke bentuk Word (.DOC).
- Fasilitas Automatic Spell check seperti MS Word.
- Fasilitas Multiple Tab yang memungkinkan anda membuka banyak dokumen dalam bentuk tab seperti web browser.
- Fasilitas untuk memproteksi dokumen anda dengan enkripsi (memberikan password pada dokumen).
- Lebih mudah mengatur tabel dalam dokumen, dengan adanya bantuan shortcut ketika edit tabel.
- Tergolong cukup atau bahkan sangat ringan untuk dijalankan karena ketiga aplikasi ini hanya memiliki ukuran installasi hanya sekitar 40 MB saja.
- Dan bakal masih banyak lagi yang bisa anda dapatkan dengan versi terbaru yang selalu diupdate.
Wow.. sepertinya sudah tidak alasan lagi bukan untuk tidak men-Download Gratis Software Kingsoft Office Suite Free ini? Nah bagi anda yang sudah tidak sabaran ingin mencoba silahkan download aplikasinya melalui Official Link dibawah ini :
Setelah anda mengklik link diatas, anda bisa memilih link dari Brothersoft untuk Direct Download. Oya sekali lagi anda tidak perlu khawatir dalam menggunakan software ini karena murni freeware version jadi 100% Gratis. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar